Home / Barito Putera / Bola & Sports

Jumat, 10 November 2023 - 12:55 WIB

Murilo Mendes Dipertahankan “Merumput” Barito Putera Hingga 2027

Murilo Mendes bersama CEO PS Barito Putera usai penandatanganan perpanjangan kontrak. (Foto : Istimewa)

Murilo Mendes bersama CEO PS Barito Putera usai penandatanganan perpanjangan kontrak. (Foto : Istimewa)

BANJARMASIN, wasaka.id – Penyerang asing berbendera Brazil, Murilo Mendes meneken perpanjangan kontrak bersama PS Barito Putera hingga 2027 mendatang.

Kontrak Murilo Mendes diperpanjang usai keputusan bersama coach Barito Puter, Coach Rahmad Darmawan bersama manajemen Barito Putera.

Perpanjangan kontrak Murilo Mendes, dilaksanakan Jumat (10/11) malam di kediaman founder Barito Putera almarhum H Abdudussamad Sulaiman HB, (Haji Leman).

CEO PS Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman menyampaikan, perpanjangan kontrak untuk Murilo Mendes merupakan hasil dari keputusan bersama.

“Atas dasar teknis dan itu adalah keputusan dari coach Rahmad Darmawan,” ujarnya.

Baca Juga : Mantan Pemain Liga Malaysia Resmi Berseragam PS Barito Putera

Dalam hal ini, kata Bang Hasnur sapaan akrabnya, coach Rahmad Darmawan telah bersepakat dengan manajemen untuk membangun tim masa depan yang bagus.

masih menurut Bang Hasnur pihaknya memerlukan seorang Murilo sang striker muda haus akan mencetak gol.

“Perpanjangan kontrak ini sebagai bentuk keseriusan kita untuk membangun sebuah tim jangka panjang,” ucapnya.

Baca Juga : Kebahagiaan Anak Down Syndrome Jadi Player Escort Pada Laga Barito Putera Vs Persikabo

Disisi lain, kata Bang Hasnur, Murilo juga dirasa sudah membuktikan pada beberapa laga selama bergabung di Barito Putera selalu berjuang dengan semangat wasakanya.

“Selalu berjuang dengan sekuat tenaga dia dan itu menunjukan semangat yang luar biasa. Kita harapkan itu selalu ditingkatkan pada pertandingan selanjutnya,” tuturnya.

Baca Juga : Mike Ott dan Carli De Murga Masuk Timnas Filipina, CEO Barito Putera: Kebanggan untuk Kita

Lebih lanjut, kata Bang Hasnur, pihaknya juga memiliki keyakinan jika pemain asing tersebut akan selalu menjadi bagian penting dalam tim dan keluarga besar Barito Putera.

Sementara itu, striker murni yang sebelumnya pernah bermain untuk Virtus Francavilla di Serie C Liga Italia itu setelah menandatangani perpanjangan kontrak bersama Barito Putera sela tiga musim mengaku merasa bahagia dan senang.

“Saya berterimakasih banyak kepada keluarga besar Hasnur, suporter dan PS Barito Putera. Saya akan bekerja keras dan memberikan yang terbaik,” pungkasnya.(ran)

Share :

Baca Juga

Banjarmasin

Coach RD Akan Bekerja Keras Bangun Chemistry Pemain Barito Putera

Advertorial

Dinkes Kotabaru Gelar Fun Run dan Jalan Santai 2024

Banjarmasin

Persik Kediri vs Barito Putera: Misi Laskar Antasari Menjauh dari Zona Degradasi

Bola & Sports

Kontingen PWI Kalsel Bersiap Hadapai Porwanas, Sandi Fitrian Noor Putra Paman Birin Ditunjuk jadi Ketua Kotingen

Bola & Sports

Klasemen Medali SEA Games 2023: Tembus 3 Besar, Raihan Indonesia Lampaui Target Jokowi
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. (Foto : dok PSSI/istimewa)

Berita Terkini

Laga Melawan Jepang, Pelatih Timnas Indonesia Fokus Menangkan Pertandingan

Advertorial

Hadiri Dirgahayu SMKS Babunga Estate, Bupati Kotabaru Disambut meriah Masyarakat

Berita Terkini

Tim Sepakbola Kalsel Kandas Rebut Juara Tiga di PON XXI Aceh-Sumut 2024