Home / Banjarmasin

Kamis, 19 Oktober 2023 - 19:18 WIB

Dekrashow 3 Jadi Ajang Kurasi Desainer Sasirangan

BANJARMASIN, wasaka.id – Dekranasda Banjarmasin menggelar Dekrashow 3 Tahun 2023 sekaligus memeriahkan rangkaian Indonesia Creative Cities Festival (ICCF) 2023 di Banjarmasin berlangsung di Lobby Balai Kota Banjarmasin.

Kegiatan itu dibuka Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, turut hadir Ketua Dekranasda, Siti Wasilah, Wakil Walikota Banjarmasin Arifin Noor beserta istri, Hardiyanti, Sekdako Banjarmasin, Ikhsan Budiman beserta istri, seluruh Kepala SKPD serta desainer Kota Banjarmasin dan instansi terkait.

Kegiatan pameran dan peragaan busana itu, menampilkan para Pimpinan SKPD memeragakan busana bermotif sasirangan serta penyerahan Piagam Penghargaan kepada tiga desainer Kota Banjarmasin atas partisipasi sebagai desainer yang mendukung penampilan Dekranasda Kota Banjarmasin pada Pagelaran Indonesia Nyata di Kota Milan, Italia.

Baca Juga : Pekan Raya Banjarmasin Diharapkan Jadi Kebangkitan Ekonomi dan Pelaku UMKM di Banjarmasin

Ketua Dekranasda Kota Banjarmasin, Hj Siti Wasilah mengungkapkan dekrashow ketiga tahun 2023 tersebut dilaksanakan masih dalam rangkaian ICCF dengan turut memeriahkan seluruh rangkaian kegiatannya.

“Kita tahu bahwa dari tahun 2017 Dekranasda tentu bersama pemerintah kota sudah ikut dalam program pemeringkatan kota kreatif,” ujarnya.

Sehingga lanjut Hj Siti Wasilah, Dekranasda bersama Pemko Banjarmasin terus berupaya mengangkat sasirangan untuk jadi salah satu ekonomi kreatif di Kota Banjarmasin dengan segala perkembangannya.

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut, Hj Siti Wasilah membeberkan untuk memberikan ruang bagi para pengrajin kain Sasirangan dengan berbagai kreasi dan desain oleh para desainer muda untuk selanjutnya dilakukan kurasi.

“Kita menjalani kurasi sudah dari beberapa bulan yang lalu. Jadi kegiatan itu dimulai dengan kurasi yang sumbernya dari para pelaku desain,” tutupnya.(yud)

Share :

Baca Juga

Banjarmasin

Bang Hasnur Apresiasi Bimtek Pengelolaan Wisata Berbasis Religi yang Digelar Kemenparekraf/Baparekraf RI

Banjarmasin

Polresta Banjarmasin Gelar Sispamkota Amankan Jalannya Pemilu

Banjarmasin

PLN Indonesia Power UBP Barito Raih 3 Penghargaan Proper Biru Atas Ketaatan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Banjarmasin

Muhidin-Hasnur Daftar ke KPU Kalsel, Bawa Lima Parpol Pengusung Total 605.038 Suara

Advertorial

DLH Banjarmasin Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Sungai Melalui Lomba “Maharagu Sungai”

Banjarmasin

Penetapan Tersangka Paman Birin Oleh KPK, Puar Junaidi: Tidak Memenuhi Hukum Formil

Banjarmasin

Pendukung Setia Harapkan Hasnur kembali Terpilih Jadi Wakil Rakyat di Tingkat Pusat

Banjarmasin

Golkar Kalsel Buka Pendaftaran Senam Golkar Bersatu Dalam Rangka Memperingati HUT Golkar ke 60