Home / Advertorial / Berita Terkini / Kotabaru / News / Religi

Minggu, 9 Juni 2024 - 10:15 WIB

Tabligh Akbar Semarakkan Hari Jadi Kotabaru ke 74

Bupati Kotabaru Sayed Jafar saat menyambut kehadiran kehadiran para habaib dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Kotabaru ke 74. (Foto : Istimewa)

Bupati Kotabaru Sayed Jafar saat menyambut kehadiran kehadiran para habaib dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Kotabaru ke 74. (Foto : Istimewa)

KOTABARU, wasaka.id – Pemerintah Daerah Kotabaru menggelar kegiatan Tabligh Akbar guna mengharapkan keridhoan Allah SWT dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 74 Kabupaten Kotabaru yang berlangsung di Wisata Siring Laut pada Sabtu (8/6) malam.

Dalam kegiatan Tabligh Akbar ini tampak hadir, Bupati Kotabaru, Sekretaris Daerah Kotabaru, Laksamana Letkol Laut Teguh Prasetyo, Ketua DPRD Kotabaru, Forkopimda, Ketua TP. PKK Kotabaru.

Selain itu juga hadir Ketua DWP Kotabaru, Staf Ahli, Asisten dan Kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah Kotabaru, Camat, Kepala Desa Lingkup Kotabaru, Para Habaib, Ulama, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan dihadiri lapisan masyarakat Bumi Saijaan.

Undangan yang hadir di Wisata Siring Laut antusias ingin mendengarkan ceramah agama Habib Ali Zaenal Abidin, ceramah Habib Zainal Abidin As-Segaf, dam ceramah Habib Sholeh Alaydrus dari Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kotabaru Sayed Jafar, menyampaikan, kegiatan tabligh akbar yang dilaksanakan ini dalam rangka Hari Jadi ke 74 Kotabaru yang telah diperingati pada 1 Juni 2024. Sekaligus sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan keberkahan dan keselamatan kepada Daerah Kotabaru di usia yang telah memasuki 74 tahun ini.

“Melalui momentum tabligh akbar, saya mengajak diri saya pribadi dan jemaah yang hadir untuk dapat terus memperbaiki diri dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT agar mendapatkan ketenangan hidup dan kebahagian di dunia dan akhirat,” ucapnya.

Baca Juga : Bupati Kotabaru Hadiri Haul Syekh Samman Al-Madani di Kecamatan Hampang

Selain itu, Bupati Kotabaru juga mengucapkan rasa terimakasih kepada semua masyarakat yang telah ikut serta mensukseskan program pembangunan.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah menjaga stabilitas, memelihara keamanan dan ketertiban di Kotabaru serta mendukung pemerintah daerah dalam mensukseskan program pembangunan serta meminta kepada seluruh masyarakat untuk terus menggelorakan semangat dalam pembangunan dan mendo’akan Kabupaten Kotabaru agar lebih maju dan sejahtera,” harapnya.

Bupati Kotabaru juga meminta, agar apa yang disampaikan Habib Ali Zaenal Abidin bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

“InsyaAllah nanti tausiyah yang akan disampaikan oleh beliau akan menambah ilmu agama kita dan kita semua dapat mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, karena bertambah ilmu agama harus sejalan dengan pengamalannya,” ungkapnya.

Sementara itu, dalam tausiah agama Habib Ali Zaenal Abidin menyampaikan, Dahsyatnya Shawat. Sedangkan Habib Sholeh Alaydrus menyampaikan, empat perkara kriteria emimpin dalam islam diantaranya, pemimpin yang adil, pemimpin yang ahli dan cerdas, pemimpin yang mencintai dan dicintai masyarakatnya.

Sementara, Habib Zainal Abidin As-Segaf mendoakan keberkahan untuk Kabupaten Kotabaru dan masyarakatnya.

Tabligh Akbar tersebut juga diisi dengan Maulid Habsy Ahbabul Musthofa Desa Rampa dan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an oleh Lukmanul Hakim yang merupakan Qori terbaik I dalam pergelaran MTQ Tingkat Kabupaten Kotabaru di Kecamatan Tanjung Selayar.(rud)

Share :

Baca Juga

Banjarmasin

Emas Pertama Porwanas XIV 2024 Diraih Tim Balogo PWI Kalsel

Advertorial

Ketua DPRD Balangan Hadiri Musda Dewan Adat Dayak

Advertorial

Bupati Kotabaru Sampaikan Orasi Ilmiah di Universitas DR Soetomo Surabaya

Advertorial

Jelang Natal dan Tahun Baru, PLN Overhaul Trafo Gardu Induk Manggarsari

Advertorial

Dari Seorang Pedagang Pentol, Saiful Arif Kini Menjadi Wakil akyat di DPRD Balangan

Advertorial

Jukung Hias Tanglong Meriahkan Hari Jadi ke 497 Kota Banjarmasin

Advertorial

Peringati Hari Anak Nasional, PLN Salurkan Bantuan Peralatan Sekolah Dasar di Balikpapan Utara

Advertorial

Pertanian Modern Berbasis Listrik Kian Berkembang, Program Electrifying Agriculture PLN Tumbuh 22,28 Persen