Home / Banjarmasin / Berita Terkini / News / Religi

Sabtu, 13 Januari 2024 - 11:54 WIB

Bantu Jemaah Haul Abah Guru Sekumpul, Panitia Masjid Sabilal Muhtadin Dirikan Posko

Posko peristirahatan bagi jemaah Haul Abah Guru Sekumpul yang dibuka mulai hari ini sampai pada Senin (15/1). (Foto : Istimewa)

Posko peristirahatan bagi jemaah Haul Abah Guru Sekumpul yang dibuka mulai hari ini sampai pada Senin (15/1). (Foto : Istimewa)

BANJARMASIN, wasaka.id – Haul ke-19 Abah Guru Muhammad Zaini Abdul Ghani Al-Banjari menarik perhatian semua kalangan untuk membantu kelancaran para jemaah yang datang dari kabupaten dan kota se Kalimantan Selatan bahkan dari luar pulau Kalimantan menuju Martapura, Kabupaten Banjar.

Seperti halnya, kelompok Masjid Sabilal Muhtadin Banjarmasin mendirikan Posko Haul Guru Sekumpul guna memberikan fasilitas istirahat bahkan untuk minum dan makanan ringan.

Posko tersebut dijadwalkan dibuka hari ini Sabtu (13/1) hingga Senin (15/1). Beberapa petugas masih melakukan persiapan dengan fasilitas yang nantinya bisa digunakan para jemaah untuk beristirahat.

Kasi Keamanan dan Teknisi Masjid Sabilal Muhtadin, Hasbullah mengatakan, posko haul ini memang inisiatif dari pihak masjid untuk menjamu jemaah haul dari luar Kota Banjarmasin yang kebetulan melintas.

“Silahkan saja untuk yang mau menginap. Nanti kami arahkan ke masjid. Kalau hari biasa kan tidak boleh, tapi khusus untuk kegiatan haul Abah Guru Sekumpul ini boleh,” ungkapnya.

Baca Juga : Beri Kemudahan Jemaah Haul Habib Basirih, Disbudporapar Siapkan Transportasi Sungai

Di posko Masjid Sabilal Muhtadin itu, juga akan menyediakan makanan dan minuman gratis, pijat gratis, pompa ban gratis serta pemeriksaan kesehatan gratis dari Klinik Sabilal Muhtadin.

Share :

Baca Juga

Advertorial

Tabligh Akbar Semarakkan Hari Jadi Kotabaru ke 74

Advertorial

Ketua DPRD Ahsani Fauzan Bangga Pemkab Balangan Raih Opini WTP Sebanyak 11 Kali

News

KIM Bakal Daftarkan Prabowo-Gibran ke KPU Rabu 25 Oktober

Advertorial

Kepala Kanwil Prov Kalsel, Ketua serta Jajaran Pengurus DPP Perbamida Indonesia Nikmati Wisata Kotabaru

Nasional

PAN Akan Umumkan Capres atau Cawapres di Rakornas Mendatang

Advertorial

Bupati Kotabaru Resmi Menutup Festival Gebyar Pesona Ramadhan Dihibur oleh EL Corona

News

Maknai HPN 2023, Ketua DPRD Kalsel: Junjung Tinggi Pers Demokrasi dan Bermartabat

Advertorial

Kembali, Bupati Kotabaru Kukuhkan Perpanjangan Masa Jabatan Kades dan Anggota BPD di Tiga Kecamatan