Home / Advertorial / Balangan / Balangan / Berita Terkini / News

Sabtu, 20 Juli 2024 - 18:39 WIB

DPRD Balangan Siapkan Perda Perlindungan Perempuan

PARINGIN, wasaka.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan berencana untuk membuat Peraturan Daerah (Perda) tentang Perlindungan Perempuan.

Anggota Komisi III DPRD Balangan, Erly Satriana menyebutkan, isi peraturan daerah ini di antaranya adalah memberikan perlindungan kepada perempuan sejak dalam kandungan dari persoalan dalam rumah tangga.

Perda tersebut, kata Erly, direncanakan untuk dibuat karena melihat dari kasus tindak kekerasan yang telah terjadi sebelumnya dan korban adalah perempuan.

“Saya berharap perda ini akan menjadi payung hukum dan diharapkan dinas terkait bisa mensosialisasikan Perda tersebut,” harap Erly.

Baca Juga : Pemkab dan DPRD Balangan Sepakati Rancangan KUA PPAS APBD 2025 dan Perubahan 2024

Lebih lanjut, Erly mendorong para perempuan di Bumi Sanggam untuk bisa menjaga diri dan meningkatkan kemampuan guna menjaga keluarganya masing-masing.

“Pada bidang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, kami terus mendorong para perempuan untuk bisa menjaga diri dan lebih meningkatkan kemampuan untuk menjaga keluarganya,” kata Erly.

Erly mengatakan, program Pemerintah Kabupaten Balangan untuk mendukung pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak selama ini sudah berjalan, terutama mekanisme prosedur terkait, seperti laporan tentang perempuan atau anak.

Menurutnya, setiap kejadian terkait hal tersebut pasti ditindaklanjuti oleh Pemkab Balangan dan pihaknya akan selalu melakukan pengawasan terhadap kegiatan yang ada di dinas terkait.(adv/jaw)

Share :

Baca Juga

News

Maling Sepeda Motor dan Penadah Diringkus Polisi

Barito Putera

Tak Hanya Sepakbola, Hasnur Juga Diamanahi Majukan Cabor Olahraga di Kalsel

Advertorial

Sekda Kotabaru Hadiri Panen Padi di Desa Pembelacanan

Advertorial

Bupati dan Anggota Komisi II DPRD Balangan, Hadiri Pekan Amal Di Desa Pudak

Advertorial

Tanpa Padam, PLN Lakukan Pemeliharaan Kabel Transmisi di Kalimantan Barat

Advertorial

Tingkatkan Keandalan Listrik Industri, PLN Terapkan Skema Pertahanan Sistem Berlapis

Advertorial

Fraksi Amanat Bintang Demokrasi Sampaikan Pemandangan Umum Terkait 12 Raperda Inisiatif Pemkan Balagan

Advertorial

Dukung Peningkatan Kualitas Jurnalistik, PLN Gelar Uji Kompetensi Wartawan di Kalimantan Selatan