Home / Bola & Sports / News

Selasa, 12 September 2023 - 15:01 WIB

Hadapi Turkmenistan, Shin Tae-yong Siap Cetak Sejarah Bersama Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto : PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto : PSSI)

JAKARTA, wasaka.id – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong meyakini akan mencetak sejarah bersama anak asuhnya saat menghadapi Timnas Turkmenistan, Selasa (12/9) malam.

Tampil di depan pendukung sendiri, plus penampilan eksplosif melawan Chinese Taipei, jadi modal bagi timnas Indonesia U-23 untuk meraih hasil yang dibutuhkan melawan Turkmenistan.

Namun, Shin Tae-yong menilai duel kontra Turkmenistan bakal berlangsung sengit karena kualitas pemain yang lebih baik ketimbang Chinese Taipei.

“Saya yakin menyajikan pertandingan yang baik bagi kita sendiri, karena di sini pun ada fans sepak bola Indonesia. Apalagi kemampuan pemain Indonesia tidak kalah melawan Turkmenistan,” ungkap Shin Tae-yong dilansir Antara.

Piala Asia U-23 edisi 2024 berlangsung di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei mendatang. Timnas U-23 Indonesia dalam posisi bagus untuk merebut tiket ajang tersebut usai menaklukkan Chinese Taipei 9-0 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9).

Hasil tersebut membuat Garuda Muda hanya membutuhkan hasil imbang melawan Turkmenistan pada persaingan kualifikasi Grup K.

Shin Tae-yong sebelumnya membantu timnas senior tampil di turnamen utama Piala Asia 2024 yang berlangsung di Qatar pada 12 Januari sampai 10 Februari.

“Saya sangat yakin, seperti timnas senior lolos ke putaran final. Timnas U-23 pun juga bakal seperti itu,” ucap Shin.

Tampil di depan pendukung sendiri, plus penampilan eksplosif melawan Chinese Taipei, jadi modal bagi timnas Indonesia U-23 untuk meraih hasil yang dibutuhkan melawan Turkmenistan.

Namun, Shin Tae-yong menilai duel kontra Turkmenistan bakal berlangsung sengit karena kualitas pemain yang lebih baik ketimbang Chinese Taipei.

“Saya yakin menyajikan pertandingan yang baik bagi kita sendiri, karena di sini pun ada fans sepak bola Indonesia. Apalagi kemampuan pemain Indonesia tidak kalah melawan Turkmenistan,” ungkap Shin Tae-yong dilansir Antara.(mei)

Sumber : liputan6.com

Share :

Baca Juga

Advertorial

Bupati Kotabaru Apresiasi Expo Saijaan Manjulang 2024

Advertorial

MTQ Nasional Tingkat Kabupaten Kotabaru ke 54 Resmi Dibuka, Bupati Sampaikan Terimakasih kepada Masyarakat Tanjung Selayar
Memperingati Hari Pers Nasional, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menggelar Mini Course Jurnalistik. (Foto : Istimewa)

Advertorial

Perkuat Komunikasi Publik, PLN Gelar Mini Course Jurnalistik di Banjarbaru

Advertorial

Wahyudi Azhari Dilantik Sebagai Anggota DPRD Kabupaten Balangan Termuda
Kedatangan Direktur Jendral (Dirjen) Peradilan Umum Mahkamah Agung (MA) Republik Indonesia, Bambang Myanto SH.MH, disambut oleh Bupati Kotabaru, Sayed Jafar dalam agenda peresmian Mess Graha Yustisia. (Foto : Istimewa)

Advertorial

Dirjen Badan Peradilan Umum MA RI Resmikan Geung Graha Yustisia di Kotabaru

Advertorial

Pemkab Tanah Bumbu Gelar FGD Kewaspadaan Dini Penanganan Konflik Sosial

Advertorial

Road Show FKUB Kusan Hilir Jaga Stabilitas Kerukunan Beragama
Peta rencana pembangunan jembatan yang menghubungkan Kelurahan Sungai Jingah-Kelurahan Sungai Bilu. (Desain : Istimewa)

Banjarmasin

Dibangun Tahun 2024, Segini Besaran Angka Proyek Jembatan Sungai Jingah – Sungai Bilu