Home / Advertorial / Balangan / Berita Terkini / Nasional / News / Politik

Jumat, 14 Juni 2024 - 10:08 WIB

Ketua DPRD Kabupaten Balangan Jadi Narasumber pada Rapat Koordinasi Forkopimda

Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang berlangsung di Jakarta. (Foto : Istimewa)

Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang berlangsung di Jakarta. (Foto : Istimewa)

JAKARTA, wasaka.id – Ketua DPRD Kabupaten Balangan, Ahsani Fauzan, menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Minggu, (9/6).

Dalam acara tersebut, Ketua DPRD Balangan menyampaikan materi terkait peran DPRD sebagai representasi partai politik dalam mewujudkan Pilkada 2024 yang jujur, adil, dan demokratis.

Dalam pemaparannya, Ahsani Fauzan menyoroti pentingnya partisipasi aktif partai politik dalam proses Pilkada.

“Partai politik memiliki peran vital dalam menjaring bakal calon kepala daerah yang kompeten dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” ujar Ahsani Fauzan.

Ia juga menjelaskan tahapan-tahapan penting dalam proses seleksi calon, mulai dari persiapan, rekrutmen, penetapan calon, hingga pendaftaran pasangan calon kepada KPUD.

Selain itu, Ketua DPRD juga menekankan pentingnya kampanye yang santun dan bermartabat agar tidak menimbulkan perpecahan di masyarakat.

“Kampanye harus dilakukan dengan cara yang santun dan bermartabat, agar tidak menimbulkan perpecahan di masyarakat. Hal ini penting untuk menciptakan iklim yang kondusif bagi persatuan dan kesatuan bangsa selama pelaksanaan Pilkada 2024,” ujarnya.

Baca Juga : Ahsani Fauzan Apresiasi Program Pembangunan Daerah Dalam Musrenbang

Lebih lanjut, beliau juga menyampaikan komitmen DPRD Kabupaten Balangan untuk mengawasi pelaksanaan Pilkada 2024. “Sebagai lembaga yang membawa aspirasi masyarakat, DPRD Kabupaten Balangan berkomitmen untuk turut mengawasi pelaksanaan Pilkada tahun 2024 ini,” tambahnya.

Rapat koordinasi ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting dari Kabupaten Balangan, termasuk Bupati Balangan Bapak Abdul Hadi, Kapolres Balangan, Dandim 1001 HSU-BLG, Kejari Balangan, Ketua Pengadilan Negeri Paringin, dan seluruh Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Balangan.

Dengan adanya paparan dari Ketua DPRD ini, diharapkan seluruh elemen dapat bekerja sama dengan baik untuk menyukseskan Pilkada 2024 yang damai dan demokratis di Kabupaten Balangan.(jaw)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Kepedulian Bupati Kotabaru Terhadap Warga Binaan Diganjar Penghargaan dari Kemenkum HAM Kalsel

Advertorial

Eks Kapolda Kalsel dan Mantan Rektor ULM Resmi Gabung ke Partai Golkar

Advertorial

Biaya Haji Disepakati Rata-rata Rp90 Juta, Menag Ingatkan Keberlangsungan Nilai Manfaat

Advertorial

Pemda dan Kemenag Kotabaru Rapat Mantapkan Keberangkatan Haji 1444 H/2023 M

News

Cermati Hasil DCS, KPU Kalsel Persilakan Masyarakat Beri Tanggapan

Advertorial

Perkuat Sinergi dan Kolaborasi Keandalan Listrik, PLN Kunjungi Tiga Kejaksaan Tinggi di Kalimantan

News

Pesan Keras Jokowi Soal Pangan Jelang Puasa: Barang Wajib Ada Semuanya!

Advertorial

Dukung Kebersamaan Keluarga Melalui Yamaha FreeGo Family Day