Home / Advertorial / Bola & Sports / Kotabaru

Kamis, 26 Oktober 2023 - 20:15 WIB

Andi Rudi Latif Pimpin Rapat Pleno Pergantian Sekretaris KONI Kotabaru

Ketua KONI Kotabaru, Andi Rudi Latif memimpin rapat pelno Pengurus KONI. (Foto : Istimewa)

Ketua KONI Kotabaru, Andi Rudi Latif memimpin rapat pelno Pengurus KONI. (Foto : Istimewa)

KOTABARU, wasaka.id – Ketua Umum KONI Kotabaru, Andi Rudi Latif membuka rapat pleno Pengurus KONI dalam rangka pergantian Sekretaris Umum dan persiapan atlet Kotabaru menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII tahun 2024.

Sekretaris Umum KONI Kotabaru sebelumnya dijabat oleh Rony Syafriansyah, digantikan oleh Muhammad Erfan. Pergantian pengurus inti ini dilakukan karena Roni Syafriansyah memilih fokus pada pekerjaan barunya sebagai anggota komisioner Bawaslu Kotabaru yang notabene merupakan lembaga independen.

Sementara mantan Ketua Bawaslu Kotabaru, Muhammad Erfan yang didapuk sebagai Sekum KONI Kotabaru adalah figur yang disepakati oleh mayoritas pengurus KONI Kotabaru karena pengalamannya dalam berorganisasi yang dinilai mempuni.

“Melalui rapat pleno ini diantaranya kita gelar pergantian sekretaris yang telah mengalami kekosongan selama 2 bulan. Karena perannya yang sangat vital dan harus proaktif dalam hal komunikasi dan koordinasi, mengakomodir kepentingan cabor dalam pembinaan atlet maupun internal sekretariat, sehingga roda organisasi berjalan dengan baik dan efektif sesuai tujuannya,” jelas Bang Arul sapaan akrab Andi Rudi Latif.

Baca Juga : Bupati Kotabaru Serahkan SK PPPK Tenaga Teknis Formasi Tahun 2022

Wabup Kotabaru ini juga menegaskan, melalui rapat pleno ini juga KONI Kotabaru akan mematangkan persiapan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan tahun 2024 dengan memaksimalkan serapan medali melalui Cabor unggulan.

“Kita memiliki 6 Cabor unggulan diantaranya, atletik, renang, sepeda, menembak, panahan dan panjat tebing. Melalui pola pembinaan prestasi ini, mereka yang ditetapkan harus merebut medali emas. Ini adalah target yang dibebankan pada kontingen kita pada Porprov nanti,” tandasnya.(rud)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Lanal Kotabaru Giatkan Gerakan Nasional Ketahanan Pangan dan Budidya Ikan Tawar

Advertorial

Ketua DPRD dan Bupati Balangan Tinjau Lokasi Kebakaran Dua Asrama Polisi

Advertorial

Harlah Pancasila, Jadi momentum Menjaga Persatuan

Advertorial

Gelar Apel Kelistrikan Nasional, Dirut PLN Pastikan Keandalan Listrik dan Kecukupan Pasokan Selama Liburan Idul Fitri

Bola & Sports

Lepas Kontingen Porwanas Kalsel, Paman Birin: Gelorakan Semangat Pangeran Antasari di Jawa Timur

Advertorial

Berbagi Kebahagiaan dengan Anak-anak Penyintas Gempa Cianjur, Pegawai PLN Mengajar di Sekolah Darurat

Bola & Sports

Erick Thorir Lakukan Gebrakan Baru di Tubuh PSSI, Hasnur: Ini Dilakukan Demi Kemajuan Sepakbola

Advertorial

Hari Pertama Puncak KTT G20, PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman