Home / Banjarmasin / Politik

Senin, 13 November 2023 - 16:01 WIB

Maju di Periode ke Tiga, Hasnur: Amanah Masyarakat Kalsel Harus Diperjuangkan

Anggota DPR RI H Hasnuryadi Sulaiman yang jiga tokoh muda Kalimantan Selatan. (Foto : Istimewa)

Anggota DPR RI H Hasnuryadi Sulaiman yang jiga tokoh muda Kalimantan Selatan. (Foto : Istimewa)

BANJARMASIN, wasaka.id – Hasnuryadi Sulaiman, tokoh muda yang berkecimpung di dunia politik dan sudah dua periode menjadi anggota DPR RI, kembali ingin mengabdi kepada masyarakat di Pileg 2024.

Di periode ke tiga ini, Bang Hasnur sapaan putra tokoh yang membesarkan Partai Golkar di Kalsel yakni, alm H Abdussamad Sulaiman HB (Haji Leman) kembali maju sebagai caleg DPR RI di daerah pemilihan (Dapil) Kalimantan Selatan (Kalsel) 2 meliputi wilayah Banjarmasin, Banjarbaru, Tanah Laut, Tanah Bumbu dan Kotabaru.

Bang Hasnur mengatakan, di Pileg 2024 dirinya meminta doa restu dan mohon dukungan dari semua pihak terutama yang sudah pernah mendukungnya sebelumnya.

“Terutama yang sudah mendukung kami di 2014 dan 2019,” ujarnya.

Baca Juga : Golkar Kalsel Buka Peluang Bagi Hasnur Jika Ingin Maju di Pemilu 2024

Selain itu kata Hasnur, apa yang menjadi amanah masyarakat Kalsel pada umumnya akan menjadi pekerjaannya di lembaga legislatif termasuk aspirasi yang akan diperjuangkan tingkat pusat.

Menjelang Pileg 2024 nanti, kata Hasnur, dirinya akan melakukan silaturahmi ke masyarakat dengan waktu yang sudah ditentukan melalui program-program dan tugas-tugas baik dari organisasi maupun partai yang diamanahkan kepadanya.

“Intinya kami ingin bersilaturahmi, menyerap aspirasi dan memohon saran-saran, nasehat-nasehat dari para tokoh masyarakat, agama, alim ulama, habaib serta masyarakat yang merasakan langsung pembangunan saat ini,” imbuhnya.

Baca Juga : Hasnuryadi Terpilih kembali Sebagai Anggota EXCO PSSI, PP Kalsel Beri Apresiasi

Disamping itu, adapun keinginan Hasnur jika kembali terpilih adalah ingin berenergi dengan pemerintah baik pusat dan provinsi hingga kabupaten dan kota untuk bisa melaksanakan tugas yang diamanahkan sebaik-baiknya.

Baca Juga : Hasnuryadi Siap Jika Partai Golkar Mencalonkannya Maju di Pulgub Kalsel

Apalagi kata dia, Kalsel yang menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN) tentu harus bersinergi dalam melakukan pembangunan. Sehingga diperlukan koordinasi yang baik ke tingkat pusat guna mewujudkan kemajuan daerah.

“Tapi kami juga berharap melalui amanah di DPR RI ini bisa memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat,” pungkasnya.(ran)

Share :

Baca Juga

Advertorial

Pemkab Kotabaru Serahkan NPHD Guna Kesuksesan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024

News

Caleg Mantan Koruptor Diingatkan Umumkan Satsusnya ke Publik

Advertorial

Puncak Harjad ke-497 Banjarmasin, Ibnu Sina Ajak Semua Pihak Terus Bergandengan Tangan Membangun Kota

Banjarbaru

Berawal dari Reses Anggota DPRD Kalsel, Bedah Rumah di Kecamatan Cempaka Banjarbaru Langsung Ditindak Lanjuti

Advertorial

Arifin Noor Serahkan Bantuan kepada Warga Terdampak Kebakaran di Kamboja

News

Dewan Pers Ajak Insan Pers Wujudkan Pemilu Damai

Advertorial

Raperda Penyelenggaraan Penanaman Modal Disosialisasikan ke Publik

Advertorial

Mengangkat Tema ‘Baiman adalah Kita’, Rangkaian Harjad Banjarmasin ke 497 Dimulai