Home / Nasional / News

Kamis, 23 Februari 2023 - 09:36 WIB

PKS Siapkan Deklarasi Anies Baswedan Capres 2024

Anies Baswedan. (Foto : net/Istimewa)

Anies Baswedan. (Foto : net/Istimewa)

JAKARTA, wasaka.id – Pencalonan Anies Baswedan di Pilpres 2024 terus mendapat amunisi dukungan dari partai politik. Setelah sebelumnya partai Nasdem mendeklarasikan Anies, kini giliran PKS.

Majelis Syura PKS akan melakukan deklarasi Anies Baswedan sebagai capres 2024 hari ini Kamis (23/2). Deklarasi akan dilakukan usai Musyawarah Majelis Syura (MMS) VIII pada 23 Februari 2023 bertempat di Kantor DPTP PKS, Jalan. TB. Simatupang, Jakarta Selatan.

Baca Juga : Gelar Doa dan Salawat, Warga Karawang Harap Ganjar Sukses Maju di Pilpres 2024

Sementara itu, Ketua Bidang Humas DPP PKS, Ahmad Mabruri menyampaikan bahwa PKS akan menyelenggarakan Musyawarah Majelis Syura (MMS) VIII pada 23 Februari 2023.

Dalam MMS tersebut, PKS akan membahas beberapa agenda terkait dengan persiapan PKS menjelang Pemilu Serentak tahun 2024, baik Pileg, Pilpres, maupun Pilkada.

Baca Juga : Golkar Targetkan Menang Pileg dan Pilpres 2024

“Musyawarah Majelis Syura PKS akan membahas terkait langkah strategis Partai, seperti persiapan menjelang Pemilu serentak,” ujar Mabruri.

Musyawarah Majelis Syura, lanjutnya, akan dihadiri oleh Ketua Majelis Syura beserta jajaran Dewan Pimpinan Tingkat Pusat serta seluruh anggota Majelis Syura dari seluruh Indonesia.

Selain itu, salah satu agenda strategis dalam pembahasan adalah tentang Bacapres 2024.

“Mengenai dukungan PKS terkait Bacapres juga akan dibahas di MMS,” tutup Mabruri.(nas)

Sumber : liputan.com

Share :

Baca Juga

Advertorial

Jemaah Haji Kabupaten Kotabaru Kloter 13 BDJ Tiba di Tanah Air

Advertorial

Bupati Kotabaru Hadiri Haul Syekh Samman Al-Madani di Kecamatan Hampang

Berita Terkini

Gubernur Kalsel Dianugerahi Penghargaan Kepala Daerah Peduli Olahraga

News

Jaringan Narkoba Malaysia-Indonesia Gagal Selundupkan Sabu Seberat 50 Kg

Advertorial

Pemkab Kotabaru Resmi Luncurkan Logo dan Tema Harjad ke-74

Advertorial

CEO Climate Talks: PLN Siap Dukung Pemerintah Capai 75% Energi Terbarukan hingga Tahun 2040

Advertorial

DPRD Tanbu Gelar Paripurna Penyampaian Raperda Perubahan atas Perda Nomor 19 Tahun 2022

Advertorial

Cetak Hattrick, PLN Kembali Raih Kinerja Keuangan Terbaik Sepanjang Sejarah pada Tahun 2023